Salah satu kegiatan sederhana yang bisa dilakukan bersama anak di rumah adalah membaca buku. Dengan membaca buku, anak akan mendapatkan banyak pengetahuan baru, juga dapat mengasah kreativitas dengan imajinasinya.
Berikut ini adalah 5 buku anak populer sepanjang masa yang terkenal di seluruh dunia. Buku-buku ini bisa jadi pilihan selama berada di rumah. Ada apa saja? Yuk cek dalam ulasan berikut ini!
The Little Prince
Dengan judul asli “Le Petit Prince”, buku karya Antoine de Saint-Exupery ini telah diterjemahkan ke dalam lebih dari 300 bahasa. Buku ini ditulis pada tahun 1943 dengan mengisahkan tentang perjalanan seorang pangeran kecil di gurun hingga luar angkasa.
The Chronicles of Narnia
Karya C.S. Lewis ini ditulis pada tahun 1950 hingga 1956. Buku ini mengisahkan dunia Narnia yang sangat imajinatif. The Chronicles of Narnia menyajikan petualangan empat bersaudara Peter, Susan, Edmund, dan Lucy di dalam dunia Narnia yang tak sengaja mereka temukan di balik lemari.
Charlie and The Chocolate Factory
Ditulis oleh Roald Dahl pada sekitar tahun 1960-an, buku “Charlie and The Chocolate Factory” mengisahkan petualangan seorang anak bernama Charlie yang mendapatkan sebuah tiket emas. Tiket tersebut hanya terbatas 5 buah di seluruh dunia. 5 anak yang beruntung berkesempatan melihat isi sebuah pabrik coklat besat milik Willy Wonka yang menakjubkan.
Harry Potter
Pasti kita sudah tak asing lagi dengan penyihir yang satu ini. Kisah Harry Potter sukses mendunia dengan petualangannya di sebuah sekolah sihir benama Hogwarts. Karya penulis Inggris, J.K. Rowling ini menyajikan terdiri atas 7 buah buku yang mengisahkan perjalanan hidup Harry yang menemukan banyak hal mendebarkan dalam dunia sihir.
Diary of a Wimpy Kid
Buku yang satu ini ditulis oleh Jeff Kinney, berisi catatan seorang anak bernama Greg Heffley. Ada banyak hal-hal menarik dan lucu dalam hidup Greg, baik kehidupannya di sekolah maupun di rumahnya. Dalam buku ini terdapat banyak ilustrasi lucu yang dituangkan dalam gaya penulisan seperti sebuah jurnal harian.