Sebelum pandemi virus corona melanda, tentu kita sering melakukan aktivitas di luar rumah. Bahkan untuk olahraga pun, lebih banyak yang dilakukan di luar rumah, seperti berenang, senam, beladiri, dan lainnya.
Namun sebagai upaya untuk mengurangi penyebaran virus corona, kita pun harus tetap melakukan physical distancing dan mengurangi aktivitas di luar rumah. Meski begitu, ternyata ada olahraga yang tetap bisa dilakukan di dalam rumah.
Dalam ulasan berikut ini, terangkum 5 jenis olahraga yang bisa kita lakukan dengan si kecil di rumah selama masa pandemi ini. Yuk catat ada apa saja!
Jalan-jalan
Biasanya kita mengajak anak berolahraga dengan cara jalan-jalan ke luar rumah, baik itu ke taman, maupun tempat publik lainnya. Meski di masa pandemi ini tetap berada di rumah, kita bisa tetap berjalan-jalan dengan mengitari berbagai ruangan di rumah.
Ajaklah di kecil untuk berjalan dari ruangan ke ruangan lain di dalam rumah. Bisa juga dengan naik dan menuruni tangga secara berkala dengan gerakan yang berulang.
Senam Lantai
Floor exercise atau senam lantai adalah satu jenis olahraga yang bisa dilakukan di dalam rumah. Jangan lupa untuk menyediakan matras untuk jenis olahraga yang satu ini. Ajaklah anak untuk melakukan beberapa gerakan senam lantai.
Gerakan pertama yang bisa dilakukan adalah sikap lilin. Lalu coba gerakan back bridge (kayang) dengan berbaring lalu mengangkat tubuh menggunakan tangan dan kaki. Ada pun gerakan dinamis seperti berguling ke depan atau ke belakang.
Lompat Tali
Skipping atau lompat tali merupakan olahraga sederhana yang bisa dilakukan di dalam ruangan yang tidak terlalu luas. Aktivitas lompat tali sangat efektif untuk membakar kalori dan membantu mengencangkan otot.
Si kecil tentu akan menyukai olahraga yang satu ini. Kita pun bisa membuat tantangan kepadanya untuk melakukan skipping hinge jumlah tertentu.
Yoga
Bukan hanya orang dewasa, anak-anak pun bisa melakukan yoga. Olahraga yang satu ini sangat bermanfaat untuk melatih pernafasan, peregangan, fleksibilitas otot, serta meningkatkan fokus. Ajaklah si kecil untuk melakukan beberapa gerakan yoga sederhana di rumah.
Zumba
Anak-anak akan senang jika melakukan gerakan-gerakan tarian yang mengasikan. Dengan zumba, kita bisa berolahraga sekaligus bersenang-senang dengan anak. Olahraga yang satu ini memadukan gerakan aerobik dengan tarian yang mengikuti tempo musik.
Untuk melakukan zumba bersama anak di rumah, kita perlu memilih gerakan yang tidak terlalu berat dan dapat dijangkau olehnya. Banyak sekali manfaat yang didapat dengan olahraga yang satu ini. Selain tubuh sehat, pikiran pun akan terasa lebih ringan dan si kecil bisa kembali ceria.